top of page

3 kebanggaan bikers saat travelling naik roda dua

  • Zulcar Chaeril
  • Apr 29, 2016
  • 2 min read

Travelling kini merupakan kegiatan yang sering dilakukan oleh orang-orang Indonesia khususnya yang yang menetap di kota besar seperti Jakarta. Travelling kini menjadi sebuah budaya yang terbentuk karena kesibukan harian, dari para mahasiswah hingga para pekerja yang biasa di tuntut bekerja selama 1 minggu penuh yang akhirnya menimbulkan kebosanan. Bisa di jumpai dengan kini makin banyaknya acara-acara travel fair yang semakin banyak di jumpai di kota-kota besar dan pasti di penuhi para pengunjung.


Tidak kalah antusiasnya juga para bikers yang sering melakukan kegiatan touring saat libur panjang atau di weekend, di akui kadang para bikers di pandang sebelah mata oleh orang Karena memilih sepeda motor sebagai alat transportasi travelling. Tidak sedikit yang menganggap menggunakan sepeda motor untuk travelling hanya membuat letih dan tidak bisa menikmati travelling. Para bikers tentunya memiliki cara sendiri menikmati perjalanan mereka yang bukannya hanya duduk, tidur lalu bangun dan tiba di tujuan.


Beberapa hal yang bisa di pelajari oleh para bikers saat travelling:


1. Travelling kok tidur

Hobby tidur? hal yang satu ini bagi para bikers adalah hal yang penting karena selama perjalanan bikers harus menjaga daya tahan tubuhnya dari keletihan dan ngantuk. Bagi para bikers tidur harus berkualitas bukan yang tidur hanya sekedar 1 atau 2 jam yang bisa dilakukan di mobil atau kendaraan lainnya. Tanpa disadari bikers merupakan orang yang mengetahui batas kemampuan dirinya, semakin seringnya ia touring motor, semakin ia mengetahui dimana batas kemampuan dirinya mengahadapi kesabaran dan kelelahan.



2. Mengenal karakter kawan riding

Saat touring bareng para bikers akan mengenal teman touring motor lainnya. Dengan perjalanan akan memungkinkan kita mengetahui karakter asli teman-teman touringnya, karena saat touring motor semua akan dilatih dari gaya riding sebenarnya jarang kita ketahui saat kopdaran, titik batasan kesabaran dan keletihan nya dan juga kesigapannya saat terjadi kendala di jalan. Mau kenal teman bikers lebih dalam? Ajak touring atau riding bareng.


3. Nikmati saat di portal

Touring sendirian? Jangan takut para bikers memiliki istilah “Portal” bukan berarti kita tidak di beri jalan tapi berarti kita di jamu selayaknya saudara sendiri. Banyak di group-group baik facebook atau social media lainnya membagi jika ada yang ingin melakukan touring ke suatu daerah akan di jamu oleh bikers di daerah tersebut. Bikers akan di sambut seperti saudara sendiri, setidaknya di ajak ngopi. Mau punya banyak teman dari Sabang sampai Merauke? Jadi bikers yuk.


Menikmati perjalan touring motor tidak hanya membawa diri kita pindah dari 1 tempat ke tempat lainnya, namun juga menikmati perjalanan nya jadi cerita sendiri saat travelling. Bikers tidak hanya mendapat cerita baru tentang tempat tujuannya saja tapi juga akan ada cerita selama di perjalanan.

Comentários


Editor's choice

Recent Posts

CONTACT US

Info@theriders14.com

Social media

 

Who we are? 

Theriders14.com merupakan sebuah portal website “Bikers Gallery” yang berisikan dokumentasi baik foto dan video perjalanan adventure, city ride dan touring motor. Tidak hanya berisikan kumpulan dokumentasi roda dua saja namun juga berisikan tentang info otomotif roda dua pada umumnya,  Dengan tujuan memperlihatkan keindahan alam yang di miliki Indonesia dari sudut pandang seorang bikers.

 

Gallery

Foto-foto dan video dari dokumentasi roda dua yang menjadi konten merupakan hasil kumpulan touring motor dari tim theriders14 yang sering melakukan perjalanan dengan roda dua, dikumpulkan lalu di bagikan bagi para bikers lainnya.

Info otomotif

Info otomotif yang tersedia di dalam website ini berupa artikel yang bisa di baca dan di nikmati di kala senggang atau saat sedang mencari info otomotif roda dua yang bisa di jadikan referensi para bikers,

 

Motocamp

Pada halaman ini berisikan tentang kegiatan motocamp yang di lakukan tim dengan roda dua. Berisikan tentang ulasan tentang tempat berkemah (camping ground ) dan juga berisikan tentang ulasan peralatan berkemah dan semua yang berhubungan dengan kegiatan berkemah.

bottom of page