top of page

Alat komunikasi yang bisa digunakan saat touring motor

  • Zulcar Chaeril
  • Apr 15, 2016
  • 2 min read

image source: mtcradio.com

Perangkat komunikasi merupakan perangkat yang sangat di perlukan saat melakukan perjalanan touring motor. Terlebih lagi jika perjalanan di lakukan secara rombongan, untuk menghindari hal-hal yang akan mungkin saja terjadi di jalan seperti terpisah dari rombongan, ingin beristirahat, hingga terjadi masalah kendaraan pada anggota rombongan. Perangkat wajib yang di gunakan apabila rombongan touring motor banyak dan menjalankan perjalanan yang jauh.


Berikut ini alat komunikasi yang direkomendasikan saat melakukan perjalanan touring motor:


1. Handy Talkie (HT)

Perangkat komunikasi ini biasa digunakan tidak hanya pada saat touring motor, bikers pasti sering melihat alat komunikasi ini digunakan dalam acara-acara yang memperkerjakan banyak orang untuk mengakomodir komunikasi. HT sering digunakan bikers saat touring motor sebagai alat komunikasi antar rombongan. HT ini menggunakan system channel yang dimana mereka menyocokkan channel yang sama agar semua bisa bicara melakukan percakapan dalam channel tersebut. Dalam channel ini bisa di masukkan banyak pengguna HT lain dimasukan di channel yang sama. Radius setiap HT berbeda-beda, jika ada pada umumnya pada lapangan kosong tanpa ada penghalang HT bisa hingga radius 10 km namun akan berkurang jika ada penghalang seperti adanya bangunan di sekitarnya. Kekurangan dari HT yaitu belum banyak HT yang waterproof jadi harus berhati-hati sangat menggunakan HT saat musim hujan.

image source: mtcradio.com


2. Aplikasi smartphone intercom

Para bikers pasti sudah tidak asing lagi dengan intercom, sebuah device Bluetooth yang dipasang di helm untuk bisa berkomunikasi dengan pengendara lainnya. Device ini memiliki keterbatasan dalam jumlah member yang bisa di masukkan dalam satu group di aplikasi tersbut. Hanya bisa 6 sampai 10 orang pengguna intercom yang sama dalam 1 group channel yang dibuat. Kelebihan dari device ini merupakan device nya yang anti air jadi akan aman selama di perjalan dan ada brand yang mengeluarkan intercom yang sudah tergabung dengan action camera.

Image source: ridermagazine.com


3. Aplikasi smartphone Zello

Semakin berkembangnya perjalanan dunia teknologi, bikers sesungguhnya tidak perlu membeli gadget tambahan. Karena aplikasi seperti HT sudah memasuki dunia aplikasi smartphone. Aplikasi zello aplikasi ini merupakan aplikasi seperti HT pada smartphone. Aplikasi ini memungkinkan bikers membuat channel yang bisa di masukkan banyak user dari pengguna aplikasi ini dalam 1 channel. Berbeda dengan aplikasi pada intercom aplikasi zello ini memungkinkan bikers untuk menggunakan earphone atau headseat apapun yang dimana push to talk (PTT) bisa dirubah kemana saja tergantung kemauan penggunanya. Kelemahan dari aplikasi ini adalah selama perjalanan bikers harus terus membuka aplikasi ini untuk bisa berbicara, jika di close bikers hanya bisa mendengar tanpa bisa membalas.


image source: zello.com


Itulah beberapa peralatan yang bisa digunakan untuk berkomunikasi saat melakukan touring motor, kini menurut para bikers peralatan mana yang paling cocok bagi kalian untuk di gunakan saat touring motor?


Comments


Editor's choice

Recent Posts

CONTACT US

Info@theriders14.com

Social media

 

Who we are? 

Theriders14.com merupakan sebuah portal website “Bikers Gallery” yang berisikan dokumentasi baik foto dan video perjalanan adventure, city ride dan touring motor. Tidak hanya berisikan kumpulan dokumentasi roda dua saja namun juga berisikan tentang info otomotif roda dua pada umumnya,  Dengan tujuan memperlihatkan keindahan alam yang di miliki Indonesia dari sudut pandang seorang bikers.

 

Gallery

Foto-foto dan video dari dokumentasi roda dua yang menjadi konten merupakan hasil kumpulan touring motor dari tim theriders14 yang sering melakukan perjalanan dengan roda dua, dikumpulkan lalu di bagikan bagi para bikers lainnya.

Info otomotif

Info otomotif yang tersedia di dalam website ini berupa artikel yang bisa di baca dan di nikmati di kala senggang atau saat sedang mencari info otomotif roda dua yang bisa di jadikan referensi para bikers,

 

Motocamp

Pada halaman ini berisikan tentang kegiatan motocamp yang di lakukan tim dengan roda dua. Berisikan tentang ulasan tentang tempat berkemah (camping ground ) dan juga berisikan tentang ulasan peralatan berkemah dan semua yang berhubungan dengan kegiatan berkemah.

bottom of page