Aman Berkendara Buat Para Bikers Pemula
- Theriders14 team
- Mar 30, 2016
- 2 min read

Para bikers pemula saat berkendara ternyata kamu tidak boleh sembarangan. Ada beberapa hal yang harus diperhatikan agar tetap aman saat berkendara. Naik motor juga harus memperhatikan banyak hal, tidak hanya unsur keselamatan diri sendiri. Apalagi untuk pengendara pemula yang belum berpengalaman wajib hukumnya untuk mempelajari tips aman berkendara untuk bikers pemula.
Agar aman berkendara untuk pemula
Saat berkendara, jangan lupa untuk mempersiapkan semu perlengkapan keselamatan berkendara seperti jaket, helm standart, sarung tangan, sepatu yang menutupi kaki dan pelindung mata. Selain itu jangan lupa untuk mempersiapkan semua dokumen kelengkapan seperti sim dan stnk.
Para bikers pemula umumnya memiliki masalah saat mengambil manuver pada tikungan. Saat menikung, sebaiknya pengendara tidak hanya membelokkan stang pada arah yang dituju. Namun juga harus memiringkan badan ke kanan atau ke kiri. Pengendara juga harus memperhitungkan lebar dan bobot kendaraan yang digunakan. Hal ini penting untuk menjaga pengendara memperhatikan belokan yang akan dilalui. Saat belok di tikungan kurangi kecepatan, ambil posisi miring, posisikan gigi perseneling lebih rendah dan bantu dengan menggunakan rem tangan untuk mengurangi kecepatan motor. Saat berada dibelokkan injak dengan kuat foot step motor pada sisi arah belokan dan arahkan kemudi stang secepat mungkin.
Bikers pemula jangan lupa pula untuk selalu memperhatikan saat melakukan pengereman. Hal ini yang sering terjadi masalah pada bikers pemula. Banyak pengendara yang hanya mengandalkan rem belakang saja. Hal ini justru menimbulkan masalah dengan mengakibatkan roda bagian belakang sliding yang bisa berakibat fatal bagi pengendara. Cara mengerem yang aman adalah dengan menggunakan rem secara bersama sama. Perbandingannya adalah rem depan 60 % dan rem belakang 40 %. Aplikasikan dulu rem belakang kemudian rem depan. Pengeremen kini juga bisa di bantu dengan engine brake atau pengurangan putaran mesin.engine brake merupakan memposisikan gigi perseneling pada posisi yang lebih rendah. Nah, tips berkendara aman seperti yang disebutkan diatas harus menjadi pemahaman yang amat mendasar bagi para pengendara pemula.
Comentários