top of page

Riding sendiri? kenapa nggk bro

  • Zulcar Chaeril
  • Mar 14, 2016
  • 2 min read



Melakukan perjalanan touring atau one day trip memang lebih mengasyikkan bersama teman-teman. Sembari berjalan-jalan riding bersama juga mampu mengikat tali silaturahmi antar sesame bikers. Namun, kesibukan teman-teman yang tidak bisa di tentukan merupakan salah satu hambatan yang sering terjadi. Cara mengatasinya yaitu dengan melakukan perencanaan perjalanan jauh sebelum tanggal keberangkatan. Bagaimana jika disaat kawan-kawan lain sedang tidak bisa berangkat namun kamu sedang pengat dan ingin riding? Yap solo riding dan panaskan tunggangan mu.


Memilih perjalanan pulang pergi merupakan salah satu opsi tepat untuk melakukan solo riding. Bagi para bikers menghilangkan penat dengan cara ber solo riding merupakan hal yang bisa dilakukan kapanpun, tanpa harus ada bikers lain yang menemani.


1. Pastikan tujuan tepat dan dekat

Bagi bikers yang baru pertama kali ber solo riding sebaiknya menentukan tujuan terlebih dahulu. Karena biasanya bikers akan merasa canggung saat pertama kali riding sendiri. Pengalaman saya adalah, saya sangat teliti mencari tahu terlebih dahulu tujuan yang ingin saya tuju dengan baik. Karena saat dalam keadaan kebingungan bikers harus membuat keputusan sendiri, jadi persiapkan baik-baik perjalanan para bikers.


2. Jangan canggung untuk bertanya

Persiapan yang sangat baik kadang tidak semulus perkiraan, akan ada selalu hambatan di setiap melakukan perjalanan, biasa kan untuk tidak gengsi untuk bertanya ke warga sekitar jika mengalami kesulitan. Baik bertanya tentang arah tujuan atau dalam keadaan penting.


3. Mudah beradaptasi

Jadilah bikers yang ramah, mulai lah berbincang omongan ringan dengan warga sekitar jika sedang beristirahat atau dengan pengunjung lainnya jika sudah berada di lokasi tujuan. Berbincang-bincang membuat suasana mencair dan gali informasi sebanyak-banyak nya tentang hal-hal menarik tentang kondisi suatu tempat dan memungkinkan untuk menjadikan teman baru.


4. Capek? Istirahat bro

Solo riding melatih keegoisan kita dalam melakukan riding, saat melakukan solo riding saya sering melawan rasa letih saya dengan terus ngegas tanpa menghiraukan rasa letih dan saat hampir menabrak dan kaget disitu saya baru memutuskan untuk melakukan break. Kondisi fisik setiap bikers pasti berbeda-beda, ego manusia pun pasti berbeda-beda. Kalahkan ego bikers yang merasa kuat saat sudah lelah dengan berisitrahat setidaknya untuk meneguk air mineral atau memejamkan mata sejenak. Solo riding bro, jangan sampe mengkhawatirkan orang lain. jaga diri dan kalahkan ego sendiri.


5. Jangan lupa foto bro,

Walaupun sedang bersolo riding tetap jangan lupa untuk berfoto-foto. Maksimalkan alat-alat dokumentasi yang kini sudah banyak di pasaran seperti tongsis atau tripod. Memang agak ribet namun dokumentasi adalah sebuah kenangan wajib sebagai bukti kalau memang bikers pernah melakukan solo riding. Lama kelamaan juga nanti terbiasa.

Sudah siap mencoba ber solo riding? Cari tujuan yang dekat terlebih dahulu, dekatkan diri terlebih dahulu dengan motor. Buat chemistry yang bagus antara bikers dan motor. Jadikan motor sebagai teman setia perjalanan.

Comments


Editor's choice

Recent Posts

CONTACT US

Info@theriders14.com

Social media

 

Who we are? 

Theriders14.com merupakan sebuah portal website “Bikers Gallery” yang berisikan dokumentasi baik foto dan video perjalanan adventure, city ride dan touring motor. Tidak hanya berisikan kumpulan dokumentasi roda dua saja namun juga berisikan tentang info otomotif roda dua pada umumnya,  Dengan tujuan memperlihatkan keindahan alam yang di miliki Indonesia dari sudut pandang seorang bikers.

 

Gallery

Foto-foto dan video dari dokumentasi roda dua yang menjadi konten merupakan hasil kumpulan touring motor dari tim theriders14 yang sering melakukan perjalanan dengan roda dua, dikumpulkan lalu di bagikan bagi para bikers lainnya.

Info otomotif

Info otomotif yang tersedia di dalam website ini berupa artikel yang bisa di baca dan di nikmati di kala senggang atau saat sedang mencari info otomotif roda dua yang bisa di jadikan referensi para bikers,

 

Motocamp

Pada halaman ini berisikan tentang kegiatan motocamp yang di lakukan tim dengan roda dua. Berisikan tentang ulasan tentang tempat berkemah (camping ground ) dan juga berisikan tentang ulasan peralatan berkemah dan semua yang berhubungan dengan kegiatan berkemah.

bottom of page